Golongan Darah B dan AB
Kesehatan

Jenis-jenis Penyakit Menurut Golongan Darah-Bag 2

Seperti yang sudah dibahas di artikel sebelumnya golongan darah ini ada 4 golongan yaitu golangan darah A, O, B dan AB. Dan artikel kali ini akan membahas jenis penyakit dari golongan darah B dan AB.

Golongan Darah B

Individu yang bergolongan darah B mempunyai antigen B di permukaan sel darah merahnya dan memproduksi antibodi atas antigen A didalam serum darahnya. Jadi, orang yang bergolongan darah B-negatif cuma bisa menerima darah dari orang yang bergolongan darah B-negatif atau O-negatif

Berikut ini jenis penyakit yang sering menimpa orang bergolongan darah B

  • Kerusakan sistem syaraf
  • Migrain
  • Susah tidur
  • Penyakit hati
  • Gangguan saat haid
  • Gangguan saluran empedu
  • Obesitas
  • Sakit tulang belakang
  • Jantung

Makanan

Individu dengan golongan darah B ini terbalik dengan golongan darah A. Mereka diperbolehkan mengkonsumsi sumber hewani dengan porsi yang lebih banyak. Tapi mereka yaang memiliki golongan darah B beresikio terkena serangan virus dan penyakit autoimun, sehingga disarankan mengkonsumsi sayuran hijau yang mengandung magnesium. Daftar makanan yang diizinkan ialah produk susu,tapi blue cheese, es krim, telur ayam baik itu organik atau ayam kampung tidak diboleh dimakan.

Yang sangat bermanfaat : daging Kambing, kelinci, rusa, ikan sarden, salem, susu sapi, roti, ubi, brokoli, wortel, terong, kembang kol dan teh hijau.

Netral : Daging sapi, kerbau, hati, kalkun, cumi-cumi, ikan tuna, dan mentega.

Yang dipantang : ayam, angsa, bebek, belibis, babi, kuda, burung dara, keong, katak, kepiting, lobster, es krim, gandum, tomat, jagung, labu, alpukat, kelapa.

Jenis olahraga

Olahraga fisik sedang yang memiliki unsur mental, contohnya hiking, berenang dan tenis.

Golongan Darah AB

Individu yang bergolongan darah AB mempunyai sel darah merah dengan antigen A dan B dan tidak memproduksi antibodi terhadap antigen A atau B. Jadi, orang yang bergolongan darah AB-positif bisa menerima darah dari orang dengan golongan darah A,B,O atau dijuluki resipien universal. Akan tetapi, individu dengan golongan darah AB-positif tidak bisa mendonorkan darahnya kecuali ke sesama AB-positif.

Persentase orang dengan golongan darah AB ini cuma 4% dari seluruh penduduk yang ada didunia. Dan menjadi persentase yang paling kecil dibandingkan golongan darah yang lain.

Darah AB adalah darah zaman modern yang memiliki kecenderungan kepada penyakit modern. Oleh karena itu, orang bergolongan darah AB pasti disarankan melakukan teknik meditasi dan relaksasi agar bisa mengurangi stress dan melawan sistem imun yang sedikit kurang sehat.

Resiko medis yang biasanya dialami dikarenakan makan tidak sesuai dengan golongan darahnya / kesalahan pola makan yang tidak sesuai dengan golongan darah AB:

  • Kanker
  • Jantung
  • Anemia
  • Depresi
  • Komplikasi emedu dan hati
  • Komplikasi sistem syaraf
  • Alzheimer’s
  • Parkinson’s

Makanan

Yang sangat bermanfaat memiliki fungsi sebagai obat: ikan tuna, sarden, susu kambing, putih telur ayam, keju ricotta, teh hijau, krim asam / rendah kalori dan anggur merah.

Netral memiliki fungsi sebagai makanan: cumi, ikan mas, tuna, mentega, keju, kacang merah, telur ayam, kacang buncis, roti, tepung beras, beras, brokoli, bayam, mentimun, selada, labu, kentang, sawi, mangga, jeruk, melon, pir, kurma dan jambu biji.

Yang dipantang / bertindak sebagai racun: daging sapi, ayam, bebek, angsa, babi, lobster, kepiting, kodok, mentega, telur bebek, es krim, kacang hitam, jagung, acar, belimbing, pare, delima, pisang, kelapa, jambu biji, kesemek, mangga, kopi, soda, minuman beralkohol dan saus tomat.

Nah itu jenis penyakit 2 golongan darah B dan AB. Semoga artikel mengenai golongan darah ini bermanfaat.